"Aku Hanyalah Air yang Mengalir pada Takdir"

Arti tatapanmu



Sungguh tajam tatapan kedua matamu,
Yang telah mampu menusuk relung jiwa ini
Dan menembus pintu hati yang terkunci
Tergores lalu membekas, dan terikat teramat erat
Dingin membeku, keras membatu
Menggumpal abadi hingga kini
Tak kutemukan jawaban yang pasti
Tentang tatapan kedua matamu yang penuh arti



Walau sejenak diriku memaksa untuk memahami
Namun selalu saja tertumpu pada satu makna,
Cinta...
Terlalu jarang dugaanku berkata beda
Meski hati selalu lontarkan tanya
Meski akal yang tak mudah menerima
Itukah hakikatnya?
Jawabannya selalu kutunggu
Tentu mustahil akan kudapat jawaban dari lisanmu
Terpaksa harus kupalingkan wajahku menjauh
Dari tatapan kedua matamu
Dan mencari jawaban di jalan tuhan
Dengan satu harapan
Adalah cinta yang tersimpan.
05112016

Arti tatapanmu Arti tatapanmu Reviewed by Karyah99 on 20:57 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.